Oleh : Writer Bro-In
Saat ini pengguna mobil matic semakin menjamur di kalangan masyarakat, terutama bagi kalangan pengemudi pemula. Pasalnya mobil matic memang lebih mudah dikendarai dibandingkan dengan mobil bertransmisi manual. Tidak heran jika banyak orang yang mencari bagaimana cara merawat mobil matic, terutama pada bagian transmisi mobilnya.
Apabila transmisi mobil matic rusak akan membutuhkan biaya yang cukup besar untuk memperbaikinya. Maka dari itu, sebaiknya mulailah merawat transmisi mobil matic dari sekarang agar meminimalisir kerusakan yang terjadi. Agar kamu tidak kebingungan bagaimana cara merawat mobil matic supaya transmisinya tetap halus dan awet. Kamu perlu menyimak pembahasan kali ini ya.
Jangan lupa mengganti oli secara teratur
Cara pertama yang harus kamu lakukan adalah mengganti oli transmisi secara teratur. Biasnya cara ini sering diabaikan oleh kebanyakan orang dan menganggap remeh cara merawat mobil matic satu ini. Dalam jangka waktu penggantian oli transmisi mobil matic, dihitung dari jarak tempuh yang dilalui mobil tersebut.
Kamu harus mengganti oli transmisi matic ketika jarak tempuh mobil sudah mencapai 50.000 kilometer. Jika kamu sering menggunakan mobil tersebut untuk menemani keseharianmu, sebaiknya tidak menunggu jarak tempuh hingga 50.000 kilometer untuk menggantinya. Semakin cepat semakin baik agar transmisi mobil matic kamu tetap terasa halus dan lebih awet.
Kebanyakan pengguna mobil matic terutama pengemudi pemula, tidak mempedulikan posisi tuas transmisi dengan tepat. Ketika mobil berhenti sejenak, seperti saat terjebak macet atau saat di lampu merah kebanyakan pengendara tetap memposisikan tuas transmisi di posisi D (Drive) padahal ini akan menimbulkan kesalahan yang fatal.
Jika pengendara terus-menerus melakukan hal ini akan berdampak membuat kopling mengalami slip, ketika kondisi kampas kopling mengalami aus akan menyebabkan kinerja transmisi matic tidak dapat bekerja secara optimal. Mulai sekarang usahakan selalu memindahkan tuas transmisi ke posisi N (Netral) saat mobil berhenti sejenak dan ketika berada di kemacetan.
Selalu panaskan mobil sebelum digunakan
Memanaskan mobil tidak hanya baik untuk menjaga kondisi mesin mobil tetap prima, namun baik juga untuk menjaga kondisi transmisi matic agar tetap awet. Ketika hendak memanaskan mobil kamu harus memposisikan tuas transmisi pada posisi N (Netral), ini juga merupakan cara merawat mobil matic yang terlihat sepele, namun berdampak besar pada usia penggunaannya.
Jika kamu sering menginjak pedal gas dalam-dalam dengan spontan, sebaiknya hindari mulai sekarang. Kenapa harus dihindari? Karena itu akan mengganggu kualitas katup solenoid. Solenoid adalah bagian dari sistem transmisi yang memungkinkan pengemudi memindahkan transmisi saat melakukan pengereman.
Pada dasarnya, solenoid membutuhkan selang waktu beberapa saat untuk menghasilkan tekanan dari oli ke konverter torsi. Jika tidak segera kamu hindari, makan akan membuat katup selenoid mobil matic kamu cepat rusak. Perlu kamu ingat biaya yang digunakan untuk memperbaikinya cukup mahal.
Kuasai dahulu bagaimana menggunakan tranmisi matic dengan benar
Cara yang terakhir yaitu pelajari dengan benar mengenai penggunaan transmisi mobil kamu. Perlu kamu ketahui ketika berada di jalan yang menurun jangan posisikan tuas transmisi ke posisi N karena akan merusak persneling mobil. Serta jangan sekali-kali memindahkan posisi tuas transmisi dari D ke posisi R sebelum mobil kamu benar-benar berhenti.
Selain itu kamu juga harus tahu jangan memindahkan posisi tuas transmisi ke P saat mobil belum benar-benar berhenti. Jika tidak gir pada mobil akan beradu dengan mekanisme pengunci yang bisa mempercepat usia transmisi mobil. Mungkin hal-hal tersebut terkesan sepele, namun memiliki dampak yang cukup besar pada kerusakan transmisi.
Itulah tips cara merawat mobil matic, agar memiliki kondisi transmisi yang prima dan tahan lama. Dari informasi ini bisa kita tahu bahwa transmisi pada mobil matic memiliki peran yang besar dan harus dirawat dengan baik. Semoga bermanfaat ya dan jangan lupa untuk diterapkan pada mobil matic milikmu.